VoIP ????
Assalamualaikum wr.wb.,
kali ini saya akan sedikit berbagi tentang apa itu VoIP
A. Pengertian
Voice over Internet Protocol (juga disebut VoIP, IP Telephony, Internet telephony atau Digital Phone) adalah teknologi yang memungkinkan percakapan suara jarak jauh melalui media internet. Data suara diubah menjadi kode digital dan dialirkan melalui jaringan yang mengirimkan paket-paket data, dan bukan lewat sirkuit analog telepon biasa.
B. Keuntungan VoIP
- Biaya lebih rendah untuk sambungan langsung jarak jauh. Penekanan utama dari VoIP adalah biaya. Dengan dua lokasi yang terhubung dengan internet maka biaya percakapan menjadi sangat rendah.
- Memanfaatkan infrastruktur jaringan data yang sudah ada untuk suara. Berguna jika perusahaan sudah mempunyai jaringan. Jika memungkinkan jaringan yang ada bisa dibangun jaringan VoIP dengan mudah. Tidak diperlukan tambahan biaya bulanan untuk penambahan komunikasi suara.
- Penggunaan bandwidth yang lebih kecil daripada telepon biasa. Dengan majunya teknologi penggunaan bandwidth untuk voice sekarang ini menjadi sangat kecil. Teknik pemampatan data memungkinkan suara hanya membutuhkan sekitar 8kbps bandwidth.
- Memungkinkan digabung dengan jaringan telepon lokal yang sudah ada. Dengan adanya gateway bentuk jaringan VoIP bisa disambungkan dengan PABX yang ada dikantor. Komunikasi antar kantor bisa menggunakan pesawat telepon biasa
- Berbagai bentuk jaringan VoIP bisa digabungkan menjadi jaringan yang besar. Contoh di Indonesia adalah VoIP Rakyat.
- Variasi penggunaan peralatan yang ada, misal dari PC sambung ke telepon biasa, IP phone handset
C. Kelemahan dari VoIP
- Kualitas suara tidak sejernih jaringan PSTN. Merupakan efek dari kompresi suara dengan bandwidth kecil maka akan ada penurunan kualitas suara dibandingkan jaringan PSTN konvensional. Namun jika koneksi internet yang digunakan adalah koneksi internet pita-lebar / broadband seperti Telkom Speedy, maka kualitas suara akan jernih - bahkan lebih jernih dari sambungan Telkom dan tidak terputus-putus.
- Ada jeda dalam berkomunikasi. Proses perubahan data menjadi suara, jeda jaringan, membuat adanya jeda dalam komunikasi dengan menggunakan VoIP. Kecuali jika menggunakan koneksi Broadband (lihat di poin atas).
- Regulasi dari pemerintah RI membatasi penggunaan untuk disambung ke jaringan milik Telkom.
- Jika belum terhubung secara 24 jam ke internet perlu janji untuk saling berhubungan.
- Jika memakai internet dan komputer di belakang NAT (Network Address Translation), maka dibutuhkan konfigurasi khusus untuk membuat VoIP tersebut berjalan
- Tidak pernah ada jaminan kualitas jika VoIP melewati internet.
- Peralatan relatif mahal. Peralatan VoIP yang menghubungkan antara VoIP dengan PABX (IP telephony gateway) relatif berharga mahal. Diharapkan dengan makin populernya VoIP ini maka harga peralatan tersebut juga mulai turun harganya.
- Berpotensi menyebabkan jaringan terhambat/Stuck. Jika pemakaian VoIP semakin banyak, maka ada potensi jaringan data yang ada menjadi penuh jika tidak diatur dengan baik. Pengaturan bandwidth adalah perlu agar jaringan di perusahaan tidak menjadi jenuh akibat pemakaian VoIP.
- Penggabungan jaringan tanpa dikoordinasi dengan baik akan menimbulkan kekacauan dalam sistem penomoran
D. Kualitas suara
Kualitas suara VoIP dipengaruhi oleh beberapa parameter yaitu kapasitas bandwidth,
tingkat hilang paket dan waktu tunda yang terjadi di dalam jaringan.
Kapasitas bandwidth adalah ketersediaan sumber daya jaringan dalam
bentuk lebar pita yang digunakan untuk mentransmisikan data paket. Tingkat hilang paket adalah parameter
yang menyatakan besarnya laju kesalahan yang terjadi sepanjang jalur
pengiriman data paket dari pengirim ke penerima. Waktu tunda adalah
parameter yang menyatakan rentang waktu yang diperlukan untuk
mengirimkan paket dari pengirim ke penerima
E. Cara kerja
Prisip kerjanya adalah mengubah gelombang suara menjadi gelombang
data agar dapat dilewatkan melalui sambungan internet. Pada VoIP suara
akan dikompres menjadi ukuran 13,3 kilo byte dimana pada GSM suaranya
dikodekan dengan 64 kilo byte. Dan suara yang sudah dikompres ini sudah
sering kita dengar melalui ponsel.
Berbeda dengan PSTN atau telepon rumah yang saat listrik padam maka
masih mungkin untuk melakukan panggilan telepon, kalau VoIP karena
menggunakan jaringan internet yang pasti menggunakan energy listrik,
saat lampu padam agar dapat menggunakannya maka harus digunakan energy listrik alternative seperti genset.
F. Kesimpulan
Karena VoIP adalah layanan komunikasi murah berupa komunikasi menggunakan jaringan internet, maka akan sangat berguna untuk menekan biaya percakapan terutama bagi anda yang sering menggunakan percakapan intelokal maupun internasional. Anda hanya perlu membayar iuran internet anda saja sedangkan iuran untuk VoIP sudah ikut tagihan internet Anda. Dan oleh karena VoIP adalah fasilitas di internet untuk berkomunikasi, maka tidak ada perbedaan tarip antara lokal, interlokal maupun internasional. Oleh sebab itu banyak orang menamakan VoIP dengan telepon hemat.
G. Referensi
https://id.wikipedia.org/wiki/Voice_over_IP
http://www.dct.co.id/home/artikel/212-pengertian-voip-adalah-cara-kerja-voip-fungsi-voip.html
Sekian yang bisa saya bagikan , semoga bermanfaat
F. Kesimpulan
Karena VoIP adalah layanan komunikasi murah berupa komunikasi menggunakan jaringan internet, maka akan sangat berguna untuk menekan biaya percakapan terutama bagi anda yang sering menggunakan percakapan intelokal maupun internasional. Anda hanya perlu membayar iuran internet anda saja sedangkan iuran untuk VoIP sudah ikut tagihan internet Anda. Dan oleh karena VoIP adalah fasilitas di internet untuk berkomunikasi, maka tidak ada perbedaan tarip antara lokal, interlokal maupun internasional. Oleh sebab itu banyak orang menamakan VoIP dengan telepon hemat.
G. Referensi
https://id.wikipedia.org/wiki/Voice_over_IP
http://www.dct.co.id/home/artikel/212-pengertian-voip-adalah-cara-kerja-voip-fungsi-voip.html
Sekian yang bisa saya bagikan , semoga bermanfaat
Wassalamualaikum wr.wb.
Komentar
Posting Komentar